Tim Robot UNEJ Akan Mewakili Indonesia Dalam Kontes Robot Internasional

Jember, 30 November 2020
Universitas Jember patut berbangga atas torehan prestasi mahasiswa Fakultas Teknik. Pasalnya tim Robotika Fakultas Teknik Universitas Jember mampu tampil sebagai runner up dalam ajang Kontes Robot Indonesia (KRI) 2020 untuk divisi Kontes Abu Robocon Indonesia (KRAI). Atas torehan tersebut Tim KRAI Unej yang berjuluk Lahbako-San akan melaju pada kompetisi robot internasional mewakili Indonesia.
“Kali ini kami sedang fokus mempersiapkan robot. Melakukan penyempurnaan sistem dan desain. Kami juga akan melakukan penyempurnaan pada bagian komponen robot agar bisa tampil maksimal dalam kompetisi depan,” ujar Taufik Tim Robot Fakultas Teknik saat diwawancarai Humas Universitas Jember.
Menurut Taufik, sebetulnya perjalanan awal riset pembuatan robot itu sudah dimulai sejak bulan November 2019 hingga bulan maret 2020. Karena menurut taufik rencananya kontesnya akan diadakan pada bulan April atau Mei 2020.


“Namun dikarenakan pada bulan Maret terjadi pandemi maka dari Kemendikbud terpaksa mengundur lomba sampai dengan waktu yang belum ditentukan. Setelah itu kami berhenti riset robot untuk lomba dan beralih meriset robot untuk membantu penanganan covid,” imbuh Taufik.
Lebih jauh Taufik menceritakan, setelah lama menunggu kompetisi ternyata pada tanggal 18 Oktober 2020 terdapat pengumuman bahwa KRI tingkat nasional akan kembali digelar untuk divisi lomba KRAI yang akan dilaksanakan pada tanggal 20 November 2020.
“Kami memiliki waktu yang sangat singkat untuk melakukan persiapan. Tidak lebih dari satu bulan. Tim kami langsung mempersiapkan segalanya mulai dari lapangan serta robot yang akan dilombakan,” jelas Taufik.


Taufik mengatakan sebetulnya robot yang akan diikutkan dalam kompetisi masih memiliki beberapa kendala terutama pada bagian kecepataan dan keseimbangan. Hal itu menurutnya karena lebih dari 6 bulan robot tidak dijalankan sehingga memerlukan banyak penyesuaian.
“Alhamdulillah setelah kami cek ternyata fungsinya masih seperti sebelumnya, setelah itu kami mempersiapkan segalanya, latihan dengan giat dan disiplin sehingga siap untuk lomba KRAI tingkat nasional sampai mendapat predikat juara 2 nasional dan desain terbaik,” terangnya.
Menurut Taufik, setelah timnya mendapatkan tiket untuk melaju pada kontes Internasional yang akan digelar di Jepang pada 12 Desember 2020 mendatang kini dirinya beserta tim sibuk melakukan persiapan dengan serius.
“Kami fokus pada lomba berikutnya yaitu ABU Robocon Festival 2020 yang diselenggarakan oleh ABU (Asia-Pasific Broadcasting Union) di Jepang. Doakan kami semoga bisa memberikan yang terbaik untuk Universitas Jember dan Indonesia,” pungkasnya.

Skip to content