[:id][vc_row][vc_column][vc_column_text]
Jember, 12 Maret 2018
“MTQM ini sebagai salah satu pilar dari kegiatan kita yang mendukung pada semangat akademik dan religius,” ujar Sukidin, wakil dekan III FKIP
Wakil Dekan III FKIP Universitas Jember, melalui tim Pengembangan Prestasi Mahasiswa (PPM) gelar kegiatan pelatihan Musabaqah Tilawatil Quran, Minggu (11/03/2018). Kegiatan ini rencananya akan konsisten dilaksanakan selama 3 bulan, terhitung dari tanggal 10 Maret. “Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari sabtu dan minggu selama 3 bulan atau sampai bulan mei dan nanti harapannya bulan juni ini sudah siap dilombakan,” ungkap Sukidin. Kegiatan yang digelar secara konsisten ini, dilaksanakan berdasarkan ketentuan dari Rektorat, bahwa mahasiswa harus memiliki kualitas keimanan dan ketaqwaan yang tinggi. “Universitas Jember, terutama rektorat ada diktum yang menyatakan bahwa untuk pengembangan karakter mahasiswa atau karakter building itu adalah peningkatan kualitas keimanan dan ketaqwaaan. Hal tersebut sebagai perwujudan atau realitasi dari peningkatan keimanan dan ketaqwaan,” tambah Sukidin, Wakil Dekan yang dikenal ramah.
Kegiatan pelatihan ini melibatkan mahasiswa FKIP yang berasal dari 12 program studi dan dibagi berdasarkan lomba yang diminatinya. Lebih dari itu, pelatihan ini dilakukan dengan menyelenggarakan 5 jenis pendampingan, yang terdiri dari bidang Tartil Quran, Sari Tilawah, Fahmil Quran, Kaligrafi, dan Tahfidz. “Materinya terdiri dari 10 materi yang akan dilakukan di dalam MTQ, tapi untuk di FKIP, kami menyelenggarakan 5 jenis pendampingan. Yaitu bidang Tartil Quran, Sari Tilawah, Fahmil Quran, Kaligrafi, dan Tahfidz,” papar Sukidin “Ya paling tidak, dari yang kita kirim itu semuanya bisa masuk dalam nominasi lah. Kalau tidak juara satu, ya juara dua, kalau tidak juara dua juara tiga, begitu ya, atau minimal harapan satu harapan dua. Tapi yang jelas kami ingin semua yang dilombakan itu ada perwakilan yang masuk dalam juara itu. Jadi itu target kita. Mungkin tidak juara umum, tapi paling tidak semua komponen yang dilombakan itu bisa terisi,” tambah Sukidin.
Peserta yang hadir dalam kegiatan pelatihan MTQ tersebut mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan untuk meningkatkan kualitas ketaqwaan mahasiswa itu dengan positif. Menurutnya, kegiatan yang diselenggarakan oleh tim PPM di bawah wewenang Wakil Dekan III, merupakan kegiatan yang sangat baik. “Seru banget mbak, tapi apa ya, ini masih pengalaman pertama, sebelumnya tidak pernah ikut. Jadi, sambil belajar juga dapat ilmu banyak, dari lagu, bacaan-bacaan juga dan banyak teman,” terang Luluk Imatmunah, mahasiswa Pendidikan Guru Anak Usia Dini angkatan 2017. Selain bertujuan untuk memenangkan lomba MTQM, Wakil Dekan III juga berharap peserta pelatihan ini menjadi instruktur bagi calon mahasiswa baru sebagai proses kaderisasi berkelanjutan yang artinya tidak putus sampai disini saja. “Peserta MTQ ini, kami harapkan bisa sebagai instruktur untuk adik – adik angkatan baru lagi. Jadi nanti ada proses kaderisasi di situ. Jadi tidak berhenti di sini,” papar Sukidin
Lebih dari itu, Wakil Dekan III, Sukidin menyampaikan bahwa kesempatan ini langka dan harus direspon dengan baik agar dapat dimanfaatkan secara optimal dalam bentuk semangat akademik – religiusitas. “Dan ini BRI juga menawarkan, tidak hanya dalam bentuk beasiswa, tapi juga akan diasramakan. Nah, yang mendapatkan beasiswa BRI ini, nanti kami harapkan semua peserta MTQ ini bisa mendapatkan beasiswa BRI. Nanti juga bisa masuk asrama dan itu semua dibiayai oleh BRI yang kemarin itu sudah menggelontorkan anggaran 250 juta,” tambah Sukidin dengan semangat. “Kemudian, perhatian BRI yang seperti itu juga harus kita respon dan itu tujuannya betul-betul pada semangat akademik – religiusitas,” pungkas Sukidin. (FKIP_UNEJ)
[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row][:]