Jember, 25 Juni 2020
Rektor Universitas Jember Iwan Taruna membuka acara Orientasi Jabatan Satuan Pengawasan Internal (SPI) Universitas Jember, (23/06). Acara ini adalah pembekalan awal bagi para anggota SPI yang baru dilantik pada tanggal 8 Juni 2020 lalu. Orientasi jabatan ini dilaksanakan dua hari pada hari, hari pertama pada tanggal 23 Juni 2020 dan hari kedua pada tanggal 25 Juni 2020.
“Ini adalah proses transfer ilmu dari ketua SPI yang lama pada seluruh anggota SPI baru. Bisa dikatakan ini ospek atau prajabatan Intinya ini adalah penjabaran mengenai bagaimana melaksanakan tugas pokok dan fungsi dalam melakukan pengawasan,” ujar Iwan saat memberikan sambutan singkat di Aula lantai 3 kantor pusat Universitas Jember.
Menurut Iwan, sebagai satuan pengawasan yang baru tentu perlu banyak belajar pada SPI yang telah usai masa jabatannya. Karena menurut Iwan, pengalaman dari orang lain tentu akan menambah wawasan dalam melaksanakan pengawasan dengan lebih baik. “Kalau terkait tugas tentu cukup dengan membaca saja sudah bisa dipelajari. Tetapi bagaimana melaksanakan tugas pengawasan yang baik itu perlu banyak bertanya pada yang lebih berpengalaman,” imbuh Iwan.
Sementara itu Zarah Puspitaningtyas ketua SPI yang baru mengatakan, kegiatan orientasi jabatan ini merupakan hal penting. Karena menurutnya, anggota SPI baru yang berjumlah 8 orang membutuhkan pemahaman yang lebih mendalam mengenai tugas dan tanggung jawab masing-masing.
“Agar kami lebih memahami tugas pokok dan fungsi jabatan masing-masing. Oleh karena itu saya berharap setelah acara ini selesai seluruh anggota SPI memiliki peningkatan pemahaman. Sehingga apa yang menjadi tujuan SPI bisa dicapai dengan baik,” ujar Zarah.
(moen)