Jember, 31 Mei 2024
Memasuki bulan yang penuh makna historis, Universitas Jember (UNEJ) dengan antusias menggaungkan Semarak Bulan Pancasila – UNEJ Pancasila Fest 2024 dalam rangka peringatan hari lahir Pancasila 1 Juni 2024. Mengusung tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Universitas Jember yang Berkelas Dunia”, bukan sekedar kata, melainkan manifestasi dari cita-cita tinggi UNEJ dalam upayanya memantapkan diri menjadi Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang berkelas dunia.
Ketua Panitia Semarak Bulan Pancasila – UNEJ Pancasila Fest 2024, Prof. Bayu Dwi Anggono yang juga Dekan Fakultas Hukum, menyampaikan mengenai tujuan dari diselenggarakan kegiatan ini yaitu untuk mengingatkan segenap anak bangsa mengenai pentingnya Pancasila sebagai pemersatu bangsa.
“Pancasila adalah milik kita bersama, suatu wadah yang mempersatukan dan mengikat kita satu sama lain dengan segala perbedaan, dimana perbedaan ini merupakan sebuah kekayaan bukan sebuah kekhawatiran apalagi menjadikan sebuah ancaman,” ujar Prof. Bayu Dwi Anggono pada gelaran peluncuran Semarak Bulan Pancasila-UNEJ Pancasila Fest 2024 pada Kamis malam (30/05/2024) di Gedung Auditorium Universitas Jember.
Lebih lanjut, Prof. Bayu Dwi Anggono juga menjelaskan mengenai maksud tema “Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Universitas Jember yang Berkelas Dunia” adalah bahwa Hari Lahir Pancasila yang kita rayakan sekarang ini adalah sumbangsih Indonesia untuk dunia, begitu juga dengan UNEJ institusi yang akan memberikan sumbangsih bagi peradaban ilmu pengetahuan secara global.
“Makna kalimat UNEJ berkelas dunia adalah kontribusi gagasan UNEJ untuk seluruh bangsa-bangsa yang kita kemas dalam tajuk Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa, dimana UNEJ merupakan salah satu kampus terbaik bereputasi di nusantara yang akan semakin memantapkan diri menuju kampus bereputasi kelas dunia.” jelasnya.
Dalam sambutannya Rektor UNEJ, Dr. Iwan Taruna, juga menyampaikan bahwa Pancasila sebagai dasar negara Indonesia memiliki nilai-nilai luhur yang menjadi alat pemersatu bangsa dan kita wajib mengimplementasikannya pada kehidupan sehari-hari.
“Nilai-nilai Pancasila digali dari budaya dan jati diri bangsa Indonesia, dan telah terbukti menjadi pemersatu bangsa selama bertahun-tahun,” ungkap Dr. Iwan Taruna.
Sementara itu, pada kegiatan peluncuran Semarak Bulan Pancasila – UNEJ Pancasila Fest 2024 kali ini juga sekaligus menjadi malam penganugerahan kepada para pemenang seleksi Pekan Seni Mahasiswa Nasional tingkat Universitas Jember (Peksiminas) yang telah dilaksanakan pada tanggal 16 hingga 20 Mei lalu dengan melibatkan 236 mahasiswa dari seluruh fakultas.
Tidak sekedar dimeriahkan dengan acara peluncurannya saja tetapi Semarak Bulan Pancasila – UNEJ Pancasila Fest 2024 juga ada agenda-agenda kegiatan lainnya yang didesain khusus untuk memeriahkan Semarak bulan Pancasila 2024, mulai dari upacara peringatan hari lahir Pancasila, Seminar Nasional, Workshop, lomba-lomba hingga pentas seni dan kebudayaan Bulan Pancasila yang akan diselenggarakan selama periode bulan Juni 2024 ini. (nil/dil)