Jember, 3 Oktober 2025
Dua siswa berprestasi dari SMAN 1 Jember, Anak Agung Putra Satria Wibawa dan Gilang Satrio Mahesa, menjalani sesi praktik intensif di Laboratorium Pendidikan Geografi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Jember (UNEJ).
Kunjungan yang dilakukan pada Jumat (3/10) ini merupakan langkah strategis dalam persiapan mereka menghadapi kompetisi geografi tingkat tinggi.Didampingi oleh dosen Pendidikan Geografi UNEJ dan tim asisten laboratorium, sesi yang berlangsung dari pukul 08.30 hingga 11.00 WIB ini memberikan pengalaman langsung kepada para siswa dalam menggunakan instrumen geografi berstandar akademik yang jarang ditemukan di tingkat sekolah. Selengkapnya…