Pesan Charles Meikyansah untuk Wisudawan UNEJ: Cerdas Berinvestasi dan Bijak Berteknologi

Jember, 24 Januari 2026

Gelaran Wisuda Periode VII Universitas Jember (UNEJ) Tahun Akademik 2025/2026 terasa istimewa dengan kehadiran salah satu putra terbaik kampus Tegalboto, Charles Meikyansah.

Alumni Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNEJ yang kini mengemban amanah sebagai Anggota Komisi XI DPR RI tersebut hadir untuk memberikan orasi inspiratif di hadapan ribuan wisudawan di Auditorium UNEJ, Sabtu (24/01/2026).

Momentum wisuda bukanlah akhir dari masa studi. Akan tetapi, gerbang dari dunia nyata. Sebagai sosok yang membidangi urusan keuangan dan perbankan di parlemen, Charles membawa pesan krusial bagi para lulusan baru dalam menghadapi realitas ekonomi global yang dinamis. Ia menekankan bahwa menyandang gelar akademik hanyalah langkah awal, sementara tantangan sesungguhnya adalah bagaimana para wisudawan mampu menjaga literasi keuangan dan tetap memegang kendali atas kemajuan teknologi yang kian masif.

Charles Meikyansah dalam orasi ilmiah di gelaran Wisuda UNEJ periode VII Tahun Akademik 2025/2026 di Auditorium, Sabtu (24/01/2026)

Dalam penyampaiannya, Charles menyoroti tentang peluang dunia kerja. Di indonesia, banyak para pelamar kerja yang kesana-kemari melamar pekerjaan. Namun, kenyataan yang dihadapi jumlah pelamar lebih banyak daripada lapangan kerja yang tersedia. Akan tetapi, hal ini tidak mematahkan semangat.

β€œBanyak pencari kerja yang mencari kerja. Tapi, banyak lapangan kerja yang tidak tersedia. Realita ini yang harus kita hadapi, namun bukanlah menjadi patah semangat,” ucap Charles.

Selain itu, Charles juga menegaskan bahwa banyak sekali tantangan dunia kerja. Standarisasi yang tidak hanya menuntut kemampuan akademik, namun juga adaptif, bukan seorang yang pasif. Dengan demikian, persaingan kerja yang semakin ketat harus disikapi dengan sikap profesional dan tidak mudah menyerah.

β€œDunia tidak menjanjikan kemudahan, tapi dunia menjanjikan peluang bagi kalian yang berusaha dan tidak menyerah. Dunia kerja hari ini menghargai mereka yang adaptif bukan yang pasif,” imbuhnya.

Charles Meikyansah, Alumni FISIP UNEJ yang saat ini menjabat sebagai Anggota Komisi XI DPR RI

Dibalik setiap usaha pasti ada rintangan yang dihadapi. Akan tetapi, itu semua bukanlah tabir untuk memutus rantai cita-cita. Jika dunia tidak memberikan kesempatan, maka bangunlah dan ciptakan peluang sendiri.

Kenyataan pahit harus dihadapi. Pasalnya peluang kerja di Indonesia yang sedikit, sehingga Charles memaparkan bahwa satu kota, satu perusahaan maupun satu negara bukanlah suatu penghalang mimpi. Banyak di luar negeri yang membutuhkan tenaga kerja adaptif. Selaras dengan itu, di luar negeri tidak hanya membuka peluang pekerjaan, namun juga semangat belajar, tumbuh dan berkembang bagi negara Indonesia.

β€œBanyak di negara luar sana yang membutuhkan tenaga kerja yang adaptif. Bukan hanya untuk bekerja, namun juga tumbuh, belajar dan berkembang untuk negara Indonesia,” pungkasnya.

Usaha tidak akan menghianati hasil. Itulah sebuah pepatah yang akan membuat bahagia di masa depan. Sebab, para wisudawan dan wisudawati tidak memilih untuk menyerah sampai titik ini, sehingga jika suatu saat mereka melihat ke belakang akan bangga dengan usaha yang telah dilakukan. Harapannya, semoga dari kampus Tegalboto ini lahir pemimpin masa depan yang memiliki daya juang tinggi, siap berkontribusi bagi bangsa dan lapar akan ilmu. Oleh karena itu, apapun profesi yang dimiliki, tetaplah optimis dan semangat. (dil/rb)

#DiktisaintekBerdampak #UNEJBerdampak #Alumni/Lulusan