Jember, 15 Mei 2020
Semua orang pastinya mendambakan bisa meraih kesuksesan dalam hidup. Namun kesuksesan tidak datang begitu saja bak sulap yang bisa datang dalam sekejap mata. Ada proses usaha dan doa keras yang perlu dilakukan untuk meraihnya.
Pencerahan ini disampaikan oleh, KH. Aminullah Elhady saat menjadi pemateri dalam kegiatan siraman rohani Keluarga Besar Universitas Jember dalam rangka bulan Ramadhan 1441 Hijriah, yang digelar secara daring dari aula lantai 3 gedung rektorat dr. R. Achmad (15/5).
Dalam ceramahnya KH. Aminullah menjelaskan untuk bisa meraih kesuksesan dunia dan akherat harus berusaha secara seimbang. “Jangan kita terlalu asik di dunia sehingga hari-hari kita habis hanya untuk urusan duniawi dan melupakan kehidupan panjang di akherat kelak. Jangan pula kita lalaikan dunia karena kehidupan akherat diawali dengan hidup di dunia,” ujar pengurus daerah Muhammadiyah Jember ini.
KH. Aminullah mengatakan, sejatinya manusia hidup di dunia ini adalah sebagai tempat berladang dan bercocok tanam. “Hasilnya kelak akan kita panen dan kita nikmati di akherat. Oleh karena itu tanamlah bibit-bibit kebaikan agar kelak yang kita panen juga sesuatu yang baik yaitu syurga,” imbuhnya.
KH. Aminullah mengingatkan agar kita senantiasa berbuat baik terhadap sesama. Karena menurutnya, Allah telah mengingatkan kita di dalam Al Quran bahwa salah satu cara untuk meraih kesuksesan adalah dengan cara beramal ma’ruf. “Jadi yang termasuk orang-orang sukses di dalam Al-quran itu adalah mereka yang mau berbuat baik. Mau melakukan perubahan dari yang awalnya tidak baik menjadi lebih baik. Selain itu orang yang dikatakan sukses adalah orang yang mau peduli pada orang lain,” jelasnya.